Penyebab:
- Mulut yang tidak higienis, seperti tidak segera menyikat gigi sesudah makan, terutama sesudah makan makanan kecil dan men"floss" gigi tidak teratur atau dengan cara yang salah.
- Dimulai oleh karang gigi dan diperberat oleh kurangnya niacin (vitamin B3) dan asam askrobik (Vitamin C) dalam makanan.
- Penyakit sistemis lainnya seperti diabetes dan sifilis.
Gejala:
- Borok gigi pada dasar gigi
- Rasa sakit
- Nafas bau
- Pendarahan
- Sel-sel gusi membusuk
Pengelolaan makanan:
- Makanlah makanan yang mengandung banyak vitamin C dan Vitamin B kompleks dengan pengolahan khusus agar mudah diproses di mulut.
- Jauhkan bumbu-bumbu keras (pedas, asam) dan makanan kasar yang sangat merangsang.
- Sikatlah gigi dengan sikat gigi yang bulunya lembut segera sesudah makan.
- Hindari makanan yang mengandung biji-bijian kecil yang bisa terperangkap di borok gusi.
*Pengelolaan makanan sperti ini juga berlaku bagi luka dan borok di mulut.
0 Response to "Radang Gusi dan Pengaturan Makanan yang Membantu Penyembuhan"
Posting Komentar