Dikabarkan dari pertemuan Ombudsman RI perwakilan Sulbar dengan PT. Perusahaan Listrik Negara (PLN) wilayah Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara (Sultanbatara) di Makassar baru-baru ini, PLN optimistis tahun depan layanan listrik di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) dan Kabupaten Mamuju Utara (Matra) sudah stabil. Artinya tidak akan sering terjadi pemadaman lagi alias mati-mati terus setiap hari. Benarkah?
Hal itu dikemukakan General Manajer PT PLN Wilayah Sultanbatara, Wasito Adi. Ia mengatakan, saat ini sebenarnya proses pekerjaan jaringan listrik di kedua wilayah itu sedang berlangsung, namun agak lambat karena sempat terkendala pembebasan lahan yang akan dilalui bentangan kabel jaringan listrik.
Dikatakan Wasito Ad, Ppmbangunan gardu induk di Topoyo Mateng, saat ini juga sementara berjalan. Untuk itu diharapkan kepada masyarakat agar bersabar dan memeberikan dukungan kepda PLN yang terus berusaha memberikan layanan yang terbaik.
Lihat Juga: Foto-foto Keadaan Sebuah Kampung Tua di Mamuju yang Mulai ditinggal Penghuninya Karena Belum Teraliri Listrik
Lihat Juga: Foto-foto Keadaan Sebuah Kampung Tua di Mamuju yang Mulai ditinggal Penghuninya Karena Belum Teraliri Listrik
“Kami tetap optitmistis tahun depan kondisi listrik di Mateng dan Matra sudah stabil,” kata Wasito Adi sepeti yang dikutip dari rilis Ombudsman Sulbar.
sumber: Kareba1.Com